Batamline.com, Gresik – Satpol PP melakukan razia pekat di kedai kopi yang selama ini menjadi tempat perbuatan asusila.
Setidaknya, dalam razia tersebut, 9 wanita yang bekerja sebagai PSK ditangkap petugas.
Dalam penertiban itu, empat wanita sembunyi di dalam sebuah kamar. Satu orang diamankan sedang melarikan diri.
Satpol PP kemudian menyasar wilayah warung kopi yang dilengkapi karaoke di Desa Ngabetan, Kecamatan Cerme. Empat wanita pramusaji diamankan.
“Sebanyak sembilan wanita yang terjaring razia dibawa ke Mako Satpol PP,” ucapnya, Rabu (22/6/2022).
Berdasarkan hasil pemeriksaan, lima wanita yang terjaring di Samaleak mengakui bahwa bekerja melayani pria hidung belang.