Asrama Polisi Baloi Terbakar, 4 Rumah Hangus

Asrama polisi baloi
Asrama Polisi Baloi terbakar

Batamline.com, Batam – Asrama Polisi Baloi terbakar. Sebanyak empat unit rumah hangus dilahap sj jago merah. Dan satu rumah lainnya juga terdampak, Rabu (22/1/2025) sekitar pukul 17.45 WIB.

Belum diketahui pasti bagaimana mula peristiwa itu terjadi. Namun hingga saat ini petugas pemadam kebakaran bersama Sat Sabhara Polresta masih berjibaku memadamkan api.

Read More

Mobil water cannon Polresta Barelang sempat kesulitan untuk mencapai lokasi. Kabel-kabel yang bergelantungan dari satu tiang ke tiang lainnya dan dari satu rumah ke rumah di depannya membuat petugas kesulitan.

Di tengah bencana itu, terdengar suara tangis anak kecil, meminta petugas dari kepolisian bergegas memadamkan api di rumahnya.

“Cepatlah pak, cepatlah pak,” rengeknya.

Hingga berita ini diunggah, petugas masih berupaya memadamkan api.

Related posts