Batamline.com, Batam – PT Bank Mandiri (Persero) Tbk telah mengembangkan layanan pembukaan rekening secara online. Tujuannya, agar meningkatkan akses masyarakat pada perbankan dan mendukung program keuangan inklusif pada masa new normal.
Layanan ini menjadi inovasi terbaru untuk memudahkan proses pembuatan rekening tabungan dengan memanfaatkan web pembukaan rekening online. Calon nasabah, tanpa harus ke kantor cabang Bank Mandiri dan tanpa harus download dari aplikasi.
Produk tabungan yang dapat dibuka melalui platform Online Onboarding yaitu, Mandiri Tabungan NOW.
Baca: 80 Karyawan Bank Permata Positif COVID-19
Vice President Bank Mandiri Kepri Batam, Wisnu Jatmiko menyampaikan, secara nasional, layanan online onboarding Bank Mandiri telah mendapatkan lebih dari 210.095 nasabah baru hingga September 2020 ini.
“Sedangkan di wilayah Kepulauan Riau, sudah lebih dari 6.080 nasabah baru yang melakukan pembukaan rekening melalui layanan ini,” ungkap Wisnu, melalui rilis yang diterima batamline.com, Senin (28/9/2020).
Platform online onboarding dapat diakses kapanpun dan dimanapun setiap hari. Dengan layanan video call dari jam 08.00 WIB sampai dengan jam 21.00 WIB, calon nasabah bisa mengakses https://join.bankmandiri.co.id melalui ponsel atau menggunakan scan QR code pada website Bank Mandiri.
“Inovasi ini sangat memudahkan masyarakat di Kepri, karena akan menghilangkan hambatan jarak dan ruang dalam mendapatkan akses layanan keuangan. Sehingga, proses pembuatan rekening jadi mudah dan siap dinikmati nasabah melalui ponsel masing-masing,” jelasnya.
Wisnu menambahkan, Mandiri Tabungan NOW juga dilengkapi berbagai fitur diantaranya, transaksi menggunakan kartu debit VISA/GPN, loyalty Fiestapoin, layanan e-statement dan langsung bisa mendapatkan fasilitas e-channel perorangan.
Baca: Terapkan Protokol Kesehatan, Bank Mandiri Konsisten Jaga Layanan Kepada Masyarakat
“Fasilitas e-channel perorangan yaitu mandiri online yang merupakan aplikasi untuk berbagai kemudahan transaksi finansial nasabah seperti bayar air/ATB, PLN, pembelian pulsa, transfer ke bank lain, dan top up e-wallet (Linkaja, gopay, ovo, dan dana),” tambahnya.
Dengan Mandiri Online, nasabah bisa melakukan transaksi dimanapun tanpa harus datang ke kantor Cabang Bank Mandiri.
Sebagai informasi, saat ini jumlah nasabah Bank Mandiri di wilayah Kepulauan Riau sekitar 350.000 nasabah dan distribusi e-channel Bank Mandiri terdapat 315 ATM, yakni mesin tarik dan setor tunai, 3.500 mesin EDC yang tersebar di beberapa merchant serta hampir sekitar 1.000 agen branchless banking.
“Sebagai lembaga keuangan yang memiliki new culture ‘memenuhi kebutuhan pelanggan’, Bank Mandiri terus mengembangkan layanan teknologi yang berbasis digital dan layanan service 24 jam melalui call centre 14000,” tutup Wisnu.