HUT Ke-79, Pomal Lantamal IV Tanjungpinang Gelar Donor Darah

Donor darah

Batamline.com, Batam – Polisi Militer Angkatan Laut (Pomal) Lantamal IV Batam menggelar bakti sosial donor darah. Kegiatan ini digelar serentak se-Indonesia, Rabu (5/2/2025).

Khusus di Batam, kegiatan dipusatkan di aula Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal), jalan Tamalatea No. 1 Tanjungsengkuang, Kecamatan Batuampar.

Read More

Kegiatan ini dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun ke-79 Polisi Militer Angkatan Laut (Pomal) dan diikuti oleh 250 prajurit, Satpol PP, Batalyon Marinir, Anggota TNI Angkatan Udara, serta Ditpam BP Batam.

“Kegiatan ini digelar serentak se-Indonesia dan dipimpin langsung oleh Komandan Pusat Polisi Militer Angkatan Laut (Danpuspomal) Laksamana Muda TNI Samista secara virtual,” kata Danpomal Lantamal IV Batam, Letkol Laut (PM) Joko Hary Mulyono.

Ia menyebut, kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama dan menyediakan persediaan darah bagi yang membutuhkan.

“Kegiatan ini juga bertujuan untuk memperkuat rasa persaudaraan, kepedulian, serta sebagai wujud syukur dan sarana berbagi kebaikan,” jelasnya. (jim)

Related posts