Batamline.com, Batam – Penangkapan UT alias Udin Tato (47), oleh Subdit IV Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Kepri membuat lega masyarakat di sekitar tempat tinggalnya.
Sebab, ia tidak hanya mencabuli lebih dari 6 anak tetangga, namun juga sering mabuk-mabukan dan memalaki warga.
“Proses kasus Udin Tato, saat ini kita tengah melengkapi berkas. Pelaku ini adalah predator anak,” ungkap Kasubdit IV Ditreskrimum Polda Kepri, AKBP Dhani Catra Nugraha, Selasa (16/2/2021).
Sejauh ini, pihaknya masih melakukan pemerikssan terhadap korban-korban. Dijelaskan Dhani, pengakuan para korban, modus pelaku hampir sama.
“Dua korban sudah kita periksa, dan pengakuannya sama. Pada kemaluanya juga terdapat luka. Kalau tidak segera diibati, bisa berakibat lebih parah,” jelas Dhani.
Ia menyebutkan, keberadaan Udin Tato sangat membuat resah warga di sekitar tempat tinggalnya. Saat ini, tidak hanya orangtua korban merasa lega, namun juga semua warga merasa lebih aman.
Baca: Udin Tato Diringkus Polda Kepri Usai Cabuli 6 Anak Tetangga
“Masyarakat sangat bersyukur tersangka ini kita amankan. Dia memang sudah meresahkan warga,” tambah Dhani.
Sementara untuk korban, sejauh ini masih mengalami trauma. Apalago ketika melihat tersangka, korban langsung lari ketakutan.