Setelah Perampokan Alfamart, Kini Batam Dihebohkam Dengan Kasus Pembobolan Kantor Developer

Minimarket disatroni maling
foto: ilustrasi/ist

Batamline.com, Batam – Kantor PT Golden Wealth Development Komplek TOP 100 Penuin di Bobol Maling, Senin (2/9/2024) pukul 08.20 WIB.

Peristiwa tersebut diketahui setelah seorang pegawai kantor masuk kerja. Ia melihat kantor sudah dalam keadaan berantakan

Read More

“Ada pegawai yang masuk kerja awalnya. Disana ia melihat kantor sudah dalam keadaan berantakan,” ujar Kanit Reskim Polsek Lubuk Baja AKP Raden Bimo Dwi Lambang kepada Batamline.com, Kamis (5/9/2024)

Bimo menuturkan, usai karyawan PT Golden Wealth Development melihat kejadian tersebut lalu menghubungi teman kerjanya dan pihak security Grand batam menghubungi Polsek Lubuk Baja

“Saat ini anggota masih lidik dan kamera CCtv yang sudah dipegang sedang dipelajari untuk mengindentifikasi pelaku,” lanjut Bimo.

Bimo menambahkan, para pelaku berhasil membawa kabur televisi dan uang tunai 5.000 dolar Singapura, yang disimpan di tas Adidas

“Uang sebanyak 5000 dolar Singapore, Tv 60 inci merk sony, home teater merk sony, 3 pcs recorder CCTv, mesin penghitung uang warna putih, tas Adidas, brankas kecil merah, kamera Nex-5t Sony, uang koin-koin Singapura dalam celengan ikut digondol para pelaku,” tutup Bimo.

Diketahui, sebelum kejadian Pembobolan Kantor Developer, salah satu gerai Alfamart di Batam dirampok. Bahkan pelaku nekat melukai morbannya ketika sedang beraksi. (Jim)

Related posts