Vaksinasi Dimasifkan, Binda Kepri Buka Layanan Door to Door

Batamline.com, Kepri – Kegiatan vaksinasi Covid-19 menjadi upaya yang terus ditempuh pemerintah dalam rangka mewaspadai gelombang baru Covid-19 akibat meluasnya penyebaran subvarian Omicron BA.4 dan BA.5.

Sentra vaksinasi massal dibuka Binda Kepri, pada Jumat (8/7/2022) di sejumlah titik, antara lain Lapangan Futsal SP Plaza, Kecamatan Sagulung, Kota Batam; Lapangan Waterpark Areca, Kelurahan Batu 9, Kecamatan Tanjungpinang Timur, Kota Tanjungpinang; dan eks Paviliun Dinas Perkim Kabupaten Bintan.

Read More

Selain itu, kegiatan vaksinasi massal juga diselenggarakan di Lapangan Kantor Dinas Kesehatan, Kecamatan Siantan, Kabupaten Anambas; Puskesmas Ranai, Jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Ranai, Kecamatan Bunguran Timur, Kabupaten Natuna dan eks Gedung Bank Dagang Negara, Jalan Trans Singkep, Kelurahan Dabo, Kecamatan Singkep, Kabupaten Lingga.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *