Zauwiyah, Caleg Gagal di Karimun Ditangkap Polisi! Diduga Gelapkan Motor

Zauwiyah caleg gagal di karimun
Zauwiyah, kader partai Golkar ditangkap polisi (foto: ist)

Batamline.com, Karimun – Zauwiyah, kader Partai yang pernah mencalonkan diri sebagai anggota DPRD Karimun ditangkap polisi.

Wanita yang mencalonkan diri sebagai anggota DPRD Karimun pada 2019 silam dengan nomor urut 2 itu dilaporkan atas dugaan penggelapan sepeda motor.

Read More

Informasinya, permasalahan ini berawal saat Zauwiyah membeli sepeda motor secara kredit beberapa waktu lalu di salah satu dealer sepeda motor di Karimun. Namun pembayaran cicilan sepeda motor itu macet di tengah jalan.

“Motor itu dibeli kredit, tapi belum lunas malah dijual kepada orang lain. Makanya kita dari pihak dealer sepeda motor melaporkannya ke polisi,” kata Sutrisno, pihak dealer sepeda motor ke Batamline.com, Rabu (2/2/2022) malam.

Baca: Brigadir ARG, Pengawal Pribadi Gubernur Kepri Terancam Dipecat dari Polri

Baca: Tak Tahan Lihat Kemolekan Penumpangnya, Tukang Ojek Rudapaksa Korban, Dibawa Kabur ke Semak-semak

Kasat Reskim Polres Karimun, AKP Arsyad saat dikonfirmasi membenarkan adanya laporan tersebut. Arsyad menyebut, Zauwiyah telah diamankan.

“Dia bukan anggota DPRD Karimun, dulu pernah jadi Caleg tapi gagal. Kasusnya penggelapan kendaraan bermotor yang dibeli dari sebuah dealer kendaraan di sini (Karimun),” ujarnya singkat. (jim)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *