Daftar Lengkap Mutasi Pejabat di Lingkungan Polda Kepri Termasuk Kapolres Barelang, Bintan, Karimun

by Gara
0 comments

Di level satuan wilayah, AKBP Indra Ranu Dikarta resmi menjabat sebagai Kapolresta Tanjungpinang, sementara AKBP Yunita Stevani bergeser menjadi Kapolres Karimun. Jabatan Kapolres Bintan yang ditinggalkan Yunita kini diisi oleh AKBP Argya Satrya Bhawana.

Sektor komunikasi dan teknologi pun tidak luput dari rotasi, di mana Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad sendiri akan mengemban tugas baru sebagai Kabid Humas Polda Riau.

Posisinya di Polda Kepri akan digantikan oleh Kombes Pol Dr. Nona Pricillia Ohei, sedangkan jabatan Kabid TIK kini diisi oleh Kombes Pol Paulus Riomen Marbun.

Menurut Pandra, mutasi ini merupakan hal wajar sebagai bagian dari penyegaran organisasi dan pembinaan karier anggota Polri melalui mekanisme tour of duty.

Seluruh pejabat baru diharapkan sudah melaksanakan tugas paling lambat 14 hari setelah telegram ditetapkan demi menjaga kelancaran organisasi.

Di akhir penyampaiannya, Pandra yang juga menjabat Kasatgas Humas Operasi Lilin Seligi 2025 mengingatkan masyarakat untuk memanfaatkan layanan kepolisian selama libur akhir tahun.

Ia mengimbau warga yang akan mudik Natal dan Tahun Baru agar menitipkan kendaraan atau barang berharga di kantor polisi terdekat guna mencegah tindak kriminalitas.(*)

You may also like

Leave a Comment