Home » Berbagi di Ujung Negeri, Polresta Barelang Tebar Jumat Berkah di Rempang dan Galang

Berbagi di Ujung Negeri, Polresta Barelang Tebar Jumat Berkah di Rempang dan Galang

by Def
0 comments
Jumat berkah

Batamline.com, Batam – Polresta Barelang melalui Satuan Pembinaan Masyarakat (Satbinmas) kembali menggelar kegiatan bakti sosial bertajuk Jumat Berkah bersama jurnalis Kota Batam. Dalam kegiatan tersebut, sebanyak 450 paket makanan dibagikan kepada jamaah di enam masjid yang berada di Kecamatan Galang, Jumat (23/1/2026).

Pembagian makanan dilakukan di masjid-masjid yang tersebar di wilayah Kelurahan Sijantung, Belongkeng, Monggak, Sembulang, Dapur 3, dan Rempang Cate, dengan total keseluruhan sebanyak 450 paket nasi siap santap.

Kegiatan sosial ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Galang, Iptu Hendrizal, S.Pd.I., M.Pd, didampingi Kasat Binmas Polresta Barelang AKP Betty Novia, S.Sos., M.H, serta melibatkan jurnalis dari berbagai media, baik televisi, cetak, maupun online. Paket makanan dibagikan kepada jamaah usai pelaksanaan salat Jumat.

Kasat Binmas Polresta Barelang AKP Betty Novia mengatakan, kegiatan Jumat Berkah merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat sekaligus upaya mempererat sinergi dengan insan pers di Batam.

“Alhamdulillah, kegiatan sosial ini berjalan lancar. Kami membagikan makan siang gratis kepada para jamaah setelah salat Jumat. Program ini merupakan wujud sinergi antara Polda Kepri, Polresta Barelang, jajaran Polsek, serta jurnalis,” ujar AKP Betty.

Ia menambahkan, kegiatan berbagi tersebut tidak hanya dilaksanakan pada hari ini, melainkan telah menjadi agenda rutin yang digelar setiap pekan.

“Program Jumat Berkah sudah menjadi kegiatan rutin. Kali ini sebanyak 450 paket nasi dibagikan. Semoga kegiatan untuk kebaikan bersama ini dapat terus berlanjut,” jelasnya.

Pantauan di lapangan, masyarakat tampak antusias menyambut kegiatan tersebut. Mulai dari anak-anak hingga orang dewasa terlihat tertib dan senang saat menerima paket makanan yang dibagikan.

You may also like

Leave a Comment