Bocah 8 Tahun Disekap Ayah Tiri, Kaki dan Tangan Korban di Ikat

Bocah disekap

Dilansir dari Instagram @infodepok24, sejumlah warga Desa Ragajaya, Kecamatan Bojonggede, Kabupaten Bogor, Senin (5/4/2022) malam, menyelamatkan bocah laki-laki itu di sebuah rumah kontrakan.

Terlihat warga yang sudah berkumpul mendobrak pintu rumah untuk menyelamatkan sang bocah.

Read More

Bocah 7 tahun itu diduga juga mengalami penganiayaan oleh ayah tirinya.

Saat diselamatkan oleh warga, bocah itu tampak pucat dengan kedua kaki dan tangannya terikat.

Bahkan ia harus melompat kecil untuk berjalan menghampiri warga yang menyelamatkannya.

“Ditinggal semuanya ampe 4 (anak),” kata seorang warga.

Kemudian warga pun menyelamatkan sang bocah dan membawanya untuk diberikan pertolongan.

Warga tampak geram mengetahui ada bapak tiri yang diduga melakukan kekerasan fisik terhadap bocah 7 tahun di rumah kontrakannya.

Tak hanya bocah berusia 7 tahun itu, terlihat pula ada tiga anak lainnya yang berada dalam ruangan tersebut.

Di video , warga juga berhasil mengamankan sang ayah tiri.

Beberapa warga yang geram bahkan sempat menghadiahi sang ayah tiri dengan bogem mentah.

“Gw juga ba**ngan, tapi enggak pernah nyiksa anak,” geram seorang warga.

Caption video menyebutkan kasus ini sudah dalam penanganan oleh petugas setempat.

Sumber: Tribunnews.com

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *