Adaptasi Kehidupan Baru, Polisi Datangi Sejumlah Tempat Usaha Di Kota Batam

adaptasi kehidupanj baru
Sat Sabhara datangi sejumlah tempat usaha di Kota Batam

Batamline.com, Batam – Pihak kepolisian yang juga merupakan bagian dari Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 terus melakukan patroli. Patroli dialogis ini dilakukan guna memberikan sosialisasi Adaptasi Kehidupan Baru atau New Normal, Selasa (21/7/2020).

Seperti yang dilakukan Sat Sabhara Polrresta Barelang. Polisi melakukan patroli kepada masyarakat dan pemilik usaha di Kota Batam. Patroli dilakukan ke toko, kedai, pasar dan, tempat yang kerap dijadikan lokasi nongkrong.

Read More

“Kegiatan ini dalam rangka Operasi Aman Nusa II Satgas II Sat Sabhara Polresta Barelang. Kita terus sosialisasikan Adaptasi Kehidupan Baru,” kata Kapolresta Barelang, Kombes Purwadi Wahyu Anggoro.

Baca: 7 Kecamatan di Kota Batam Zona Hijau Covid-19, Sisa Pasien 24 Orang
Baca: Respon Cepat Pelanggaran Prokes Tempat Hiburan Malam, Disbudpar Lakukan Pengawasan

Polisi menyambagi toko prabotan Atuan Legenda, toko obat tradisional di Legenda, toko sembako Pak Alex Legenda, toko sembako Sinar Batam Center dan, toko kopi Gilbert Batam Center.

Polisi juga memberikan himbauan ke kedai kopi Aheng Nagoya, kedai kopi Surya Nagoya, kedai kue Ayong Nagoya, toko oleh-oleh Minang Kabau Nagoya dan, toko rempah-rempah Mak Basar Nagoya di kecamatan Lubuk Baja.

“Kita beri himbauan agar tempat-tempat ini menerapkan Prokes (protokol Kesehatan) seperti anjuran pemerintah,” katanya lagi.

Baca: Liga Italia; Juventus Kandaskan Perlawan Lazio 2-1, CR7 dan Ciro Immobile Berebut Top Skor
Baca: Aksi Konyol Harry Maguire Saat Hadapi MU, dari Gol Bunuh Diri Hingga Gocek Bola di Pertahanan

Kegiatan ini rutin dilaksanakan. Ia berharap, tidak ada lagi orang yang terinfeksi Covid-19 dan menjadikan seluruh wilayah di Batam menjadi zona hijau.

Kasat Sabhara Polresta Barelang Kompol Firdaus, S.Sos mengatakan, dalam kegiatan patroli di lapangan, kepolisian selalu menghimbau masyarakat agar mematuhi Protokol Kesehatan.

Seperti, wajib menggunakan masker dan menjaga jarak sekitar dua meter dengan orang lain. Serta, selalu mencuci tangan dengan sabun.

Pihak kepolisian juga melarang masyarakat untuk berkerumun atau berkumpul ramai- ramai. Dan, selalu menjaga kebersihan diri dan lingkungan.

“Terima kasih atas kerja samanya. Semoga Batam bebas dari Covid-19. Mari kita saling menjaga dan salin mengingatkan,” tutur Firdaus. (mka)

Editor: bang

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *