Batam.com, Batam – Sosok mayat laki-laki ditemukan terapung di perairan Jembatan I Barelang. Tidak ada identitas yang ditemukan pada mayat tersebut, Senin (20/7/2020) sekitar pukul 9.00 WIB.
Mayat ini pertama kali ditemukan oleh nelayan setempat. Temuan mayat ini pun, dilaporkan pada warga pihak berwajib. “Sekitar jam sembilan pagi tadi ketemu oleh nelayan,” kata Selamet.
Baca: Berplat Hitam, Mobil Dinas Ketua DPRD Kepri Ringsek Usai Kecelakaan di Jalan TPA Punggur
Polisi pun datang ke lokasi untuk melakukan evakuasi. “Tadi yang ke TKP, Direktorat (Ditpolair Polda Kepri). Identitasnya belum diketahui. Masih Mr X,” kata Kasat Polair Polresta Barelang, AKP Syamsurizal
Syamsurizal menyebut, mayat korban, Mr X tersebut sudah sulit dikenali. Pasalnya, mayat korban sudah membusuk. “Kalau di laut itu proses pembusukan terjadi lebih cepat,” jelasnya.
Jasad korban saat ini sudah dievakuasi ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Kepri. Polisi akan melakukan visum untuk mngetahui penyebab kemaitan korban.
Baca: Kabar Ditangkapnya Youtuber Wiji Gemparkan Dunia Sosialita Batam
Polisi juga akan mencari tahu identitas Mr X tersebut melalui sidik jari korban. “Kita belum bisa perkirakan sudah berapa lama dia meninggal. Itu nanti dokter yang lebih tahu,” ujarnya.
Ia pun menghimbau masyarakat untuk melaporkan jika ada anggota keluarganya yang hilang. (mka)
Editor: bang