Batamline.com, Batam – Tiga orang remaja dibegal di jalan Imperium, Baloi oleh empat orang pelajar. Para korban diancam dengan senjata tajam. Pelaku menodongkan golok ke leher korban.
Tiga orang korban masing-masing berinisial RM, AM dan, FD. Pembegalan ini terjadi pada malam minggu. Para korban baru saja pulang dari jodoh dengan menggunakan sepeda motor.
Baca: Positif Covid-19, Hasil Swab Ajudan Walikota Batam Keluar Tadi Malam
Baca: DPRD Batam Desak Wali Kota Keluarkan Sanksi Tegas Pelanggar Prokes
Mereka sempat berhenti di Jembatan Simpang Jam untuk berfoto. Mereka tidak sadar jika sudah awasi oleh para pelaku.
Saat hendak meneruskan perjalanan pulang, di depan Imperium mereka hadang oleh empat orang begundal jalanan yang masing-masing berinisial MJ (18), JS (18), AI (16) dan, MR (19). MJ langsung mengeluarkan golok dan menaruhnya di leher AM.
“Korban meminta paksa hape milik para korban,” kasat Reskrim Polresta BArelang, Kompol Andri Kurniawan menceritakan kronologi kejadian, Selasa (11/8/2020).