Ini Penyebab Jaringan Telkomsel Gangguan Hingga Sekarang

Telkomsel
Gangguan Jaringan Telkomsel (foto ilustrasi: int)

Batamline.com, Batam – Jaringan Telkomsel mengalami gangguan di wilayah Kepri, Riau dan, daerah lainnya di Sumatera. Gangguan ini terjadi akibat terjadinya kebakaran di fasilitas Sentra Telepon Otomat (STO) Telkom di kota Pekanbaru, Selasa (11/8/2020) sore.

Kebakaran tersebut berdampak pada layanan panggilan suara dan SMS. Hingga saat ini layanan ini belum dapat digunakan. Kemudian untuk jaringan internet juga belum bisa diakses. Kondisi ini berdampak di sejumlah wilayah di Sumatera.

Read More

Baca: Mendadak Jaringan Telkomsel Hilang di Batam

Baca: Pelajar di Batam Jadi Begal, Todong Golok ke Leher Korban

Vice President Corporate Communications Telkomsel, Denny Abidin, menyampaikan dalam rilisnya, tim saat ini masih berupaya maksimal untuk memulihkan layanan secara keseluruhan. Sehingga, bisa berjalan normal kembali.

“Kami akan sampaikan informasi lebih lanjut secara berkala untuk perkembangan proses pemulihan layanan tersebut,” ujarnya, sesuai rilis yang didapat, selaa sore.

Pihaknya juga menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh pelanggan setia Telkomsel terkait gangguan yang dialami saat ini.

“terimakasih untuk kepercayaan pelanggan. Kami memohon maaf atas masalah ini, dan diupayakan secepatnya normal kembali,” pungkas Denny.

Jaringan komunikasi seluler dari operator Telkomsel hilang di Kota Batam. Kondisi ini banyak dikeluhkan warga.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *