Batamline.com, Batam – Pada masa kampanye Pilkada serentak 2020, Polresta Barelang mengharuskan polsek jajaran Polresta Barelang untuk bekerja lebih ekstra. Hal ini sebagai upaya untuk mencegah adanya potensi dan gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukum masing-masing polsek.
Untuk memantau kesiapan pelaksanaan dan pengamanan di masa kampanye Pilkada Serentak 2020 agar berjalan lancar, aman dan, kondusif personel gabungan Polsek Sekupang secara rutin melaksanakan patroli dialogis dan menyambangi Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) serta ketempat tempat keramaian lainnya.
Baca: Bingung Liburan Kemana? Rasakan Kanyamanan Holiday Villa Pantai Indah Lagoi Bersama Keluarga
Baca: Hipnotis Korban Hingga Kuras Uang di Rekening, Dua Pelaku Penipuan Diringkus Macan Polsek Sagulung
“Sebagai aparat keamanan, sudah menjadi tugas dan tanggung jawab Polri siap mendukung pelaksanan Pilkada Serentak 2020 yang damai, sejuk, sehat dan, selamat,” kata Kapolresta Barelang, AKBP Yos Guntur, Kamis (5/11/2020).
Dengan giatnya patroli rutin ini, merupakan bentuk upaya meminimalisir adanya potensi gangguan kamtibmas yang dapat mengganggu kelancaran tahapan pilkada tahun ini.
“Untuk itu, sudah ada beberapa petugas dari kepolisian yang tengah berjaga 1×24 jam di Kantor KPU maupun Bawaslu Kota Batam,” sebutnya.
Para personel yang berjaga selalui siap siaga dan segera menghubungi Polresta Barelang jika ada gangguan keamanan. “Sehingga bisa segera di backup dan ditangani,” ucapnya.
Ditempat terpisah Kapolsek Sekupang, AKP Yudi Arvian yang bertanggung jawab langsung terhadap Kantor KPU Kota Batam menambahkan bahwa, tujuan Patroli ini adalah meninjau kesiap-siagaan anggota yang bertugas melaksanakan pengamanan Kantor KPU, Panwaslu dan, gudang logistik
Baca: Polda Kepri Tangani 22 Kasus Korupsi Sepanjang Tahun 2020
Baca: Diduga, Pertamina Batam Korbankan Masyarakat Kecil Demi Mendongkrak Pejualan Pertamax
Ia pun menghimbau setiap personel Polri jajaran Polresta Barelang yang berjaga di kantor KPU untuk senantiasa waspada dan memantau situasi terkini di sekitar tempat-tempat tersebut.
“Jika ada kerawanannya TNI-Polri bisa bantu sehingga proses pemilu dari awal sampai akhir nanti berjalan lancar dan tepat waktu,” ujarnya. (mka)