Kasihan, Pria Ini Menangis Takut Dimarahi Bos Karena Minyak dari Truk yang Dikemudikan Tumpah ke Jalan

minyak
potongan video Seorang pria menangis takut dimarahi bos karena minyak dari truk yang terbalik tumpah. (Ist)

Batamline.com, Padang – Isak tangis tidak bisa ditahan seorang pria ketika truk tanki bermuatan minyak mentah yang dikendarainya terbalik.

Bukan memikirkan keselamatan dirinya, namun ia menangis karena minyak yang diangkut tumpah ke jalan dari bagian atas tangki truk yang terguling.

Read More

Video tangisan sang bapak mejadi viral di media sosial setelah diunggah akun @indoviral8 di Instagram. Kejadian ini diketaui di jalan tanjakan tinggi Sitinajau laut, Padang, Sumatera Barat.

Dalam video tersebut, tampak sang bapak yang hanya mengenakan singlet warna putih uring-uringnya di sekitar mobilnya.

Ia mondar mandir menanyakan kepada warga bagaimana cara menyumbat tempat minyak keluar tersebut.

Namun warga yang ada di lokasi juga tampak kebingungan bagaimana cara menyumbatnya.

Baca: Viral Foto Wakil Presiden RI Disandingkan Dengan Bintang Porno

Baca: Dampak Anak Broken Home, Viral Isabella Guzman Tersenyum Usai Bunuh Ibunya 151 Tikaman

Baca: Ternyata Ini Alasan Ibu-ibu Gunting Bendera Merah Putih yang Viral di Medsos

Baca: Anggota Polisi Takut Jarum Suntik, Videonya Viral di Medsos

“Bagaimana cara menyumbat lubang ini agar minyak tidak tumpah lagi. Saya takut bos marah,” ujar si bapak dengan bahasa Minang sambil menangis dan merasa putus asa.

Tampak juga dalam video, minyak terus kelaur dari dalam tanki dan mengalir ke arah jurang yang ada di pinggir jalan.

https://www.instagram.com/p/CFrLlnQjVhz/?utm_source=ig_web_copy_link

“Nde. mande… baa caronyo ko lai (Aduh, gimana caranya ini),” tambah pria itu sambil jongkok dan menangis melihat minyak yang terus keluar.

Namun belakangan diketahui bahwa kejadian itu tidak membuat bosnya marah, seperti dituliskan akun @ekkywibowo.

“Ini ada video full nya, boss nya datang ke lokasi, si boss nya gak marah, karna truck nya sudah diasuransikan,” tulis @ekkywibowo.

“Ya Allah semoga sopirny diberikn rizqi rezeqi..kesehatan.. keslamatan.. panjang umur..lindunganmu..kebahagiaan..kesabaran amin ya robal alamin,” komentar @ny.abdulwinnysaiyankk’s.

Diketahui juga, kejadian ini menurut komentar netizen sudah lama terjadi. Meski demikian, tetap diambil hikmaknya serta bagaimana perjuangan seorang karyawan takut dimarahi bosnya. Serta perjuangan seorang bapak untuk keluarganya. Semoga bermanfaat. (red)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *